TANWIR IMM

SORONG- Pelaksanaan kegiatan nasional Tanwir Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) ke XXVII yang akan berlangsung hari ini, Sabtu (13/1) di Kampus Universitas Muhammadiyah Sorong (UMS), akan diadakan pawai Ta’aruf dan kuliah umum yang akan disampaikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Dr. Muhadjir Effendy, M.AP.

  Rektor UMS Sorong, Dr. H. Hermanto Suaib,MM kepada wartawan, Jumat (12/1) mengatakan, IMM adalah salah satu organisasi Muhammadiyah, hanya saja berada dalam wilayah kampus, sehingga pengembangan itelektual kampus harus didorong, karena mahasiswa yang merupakan kader IMM harus dipersiapkan agar kelak menjadi pimpinan di Muhammadiyah juga memimpin daerah dan nasional.

  Dengan demikian mulai dari IMM inilah akan muncul wawasan visionar dalam rangka memperbaiki status seseorang sekaligus memajukan organisasi, daerah dan negara. Untuk kegiatan yang akan dilakukan hari ini (Tanwir IMM ke XXVII), selain pembukaan yang dilakukan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah akan dilakukan Pawai Ta’aruf pada pukul 06.00 WIT untuk menyemangatkan semua anggota Muhammadiyah dan Ortom baik wilayah maupun PDM dan selanjutnya ada sambutan dari Gubernur Papua Barat dan kuliah umum yang akan disampaikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.

  Selaku rektor ia sangat bersyukur ditunjuknya Kota Sorong sebagai tuan rumah kegiatan tersebut karena sekaligus merupakan ajang promosi keunggulan Kota Sorong ke luar daerah, karena Kota Sorong merupakan kota yang maju pendidikannya di Tanah Papua.

  Ditambahkan ketua panitia lokal, Muhammad Samsul, bahwa  selaku panitia sangat berterimakasih kepada seluruh masyarakat Papua Barat, Gubernur Papua Barat dan Rektor UMS yang sudah mengijinkan UMS sebagai tempat pelaksanaan kegiatan Tanwir IMM. Dengan kegiatan Tanwir yang dilaksanakan secara nasional ini dihadiri perwakilan dari 34 provinsi masing-masing perwakilan 4 orang.

  “Ini kegiatan mahasiswa pertama kali yang cukup besar di Papua Barat karena menghadirkan Menteri Pendidikan Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI Puan Maharani dan Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan. Ini satu hal yang positif bagi kami untuk peningkatan kualitas mahasiswa Sorong dan umumnya Papua Barat,”terangnya.(dar)

Share this Post